INDRAMAYU,Polres Indramayu bersama Kodim 0616 Indramayu dan Satpol PP menggelar apel yang dilanjutkan menggelar patroli skala besar pembagian bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat, Jumat(23/7/2021) malam ini.
Kegiatan dipimpin langsung Kapolres Indramayu AKBP Hafidh S Herlambang dan Dandim 0616 Indramayu,Letkol Inf Teguh Wibowo.
Kapolres Indramayu, AKBP HAfidh S Herlambang mengatakan, Sesuai instruksi Kapolri malam ini kami melaksanakan patroli skala besar guna mengantisipasi potensi terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Indramayu.
"usai gelar apel, kami akan melaksanakan Patroli skala besar dengan menyalurkan bantuan sosial berupa 200 paket sembako kepada masyarakat dan pedagang terdampak pandemi COVID-19 dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4,"ungkap kapolres.
Menurutnya, Pemberian bansos ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan tenang bagi masyarakat saat pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) guna menekan angka Covid-19 yang cukup tinggi
Lebih lanjut dikatakan, Penyaluran bansos ini ditekankan kepada kepada masyarakat yang paling terdampak ekonominya. Agar bansos yang diberikan Pemerintah melalui TNI-Polri dapat sesuai tujuan membantu serta meringankan beban masyarakat di saat PPKM.
Sebelumnya, Jumat (23/7) siang, jajaran Polres Indramayu juga telah menyalurkan bansos sebanyak 1.500 paket sembako. Ke-1.500 paket sembako tersebut disalurkan langsung oleh babinkamtibmas dan babinsa kepada warga terdampak pandemi COVID-19 dan PPKM
"Semua upaya yang kami lakukan ini demi keselamatan masyarakat. Tentunya kita semua berharap laju pertumbuhan Covid-19 menurun, sehingga masyarakat bisa kembali beraktivitas,"ucapnya (Rudy)