Iklan

Berita Utama

Sektor Wisata Kembali di Kunjungi Kapolres Metro Bekasi

Friday, September 11, 2020, September 11, 2020 WAT
Last Updated 2020-09-12T05:08:57Z

BEKASI -  Worldnews // Upaya pencegahan penyebaran virus Covid-19 di sektor wisata Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Hendra Gunawan, S.I.K., M.Si pimpin langsung lakukan edukasi Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) pada Sabtu (12/9/2020).

Kunjungan ke sektor wisata, beberapa waktu lalu hingga hari ini Kapolres Metro Bekasi beserta rombongan mengunjungi sektor wisata Taman Limo yang berada di wilayah Desa Jatiwangi Kecamatan Cikarang Barat.

Selama melaksanakan tugas kunjungan, para personel Polres Metro Bekasi juga memberikan himbauan kepada setiap masyarakat untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan agar tehindar dari penyebaran Covid-19. Hal itu penting guna menghindari munculnya klaster baru,

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat yang sedang liburan, selain itu kita mengajak komunitas sepeda yang kebetulan ada di tempat wisata ini agar selalu mematuhi protokol kesehatan,”Tutur Kombes Pol Hendra Gunawan.

Harapan Kombes Pol Hendra Gunawan setiap pengelola wisata harus mematuhi protokol kesehatan, serta membiasakan 3M (Mencuci Tangan, Memakai Masker, Menjaga Jarak).

“Kami berharap pengelola tempat wisata mewajibkan setiap pengunjung untuk mencuci tangan dengan sabun, menghimbau pengunjung untuk tetap jaga jarak dan serta mewajibkan mengunakan masker,” sambungnya.

Dalam kunjungannya Kapolres Metro Bekasi menghampiri seluruh tempat yang berada di wisata tersebut, mulai dari tempat makan, hingga pasilitas permainan.


Selain melakukan sosialisasi dan pemantauan protokol kesehatan, Kapolres beserta jajaran lainnya membagikan masker gratis kepada wisatawan dan karyawan wisata tersebut.

“Jangan anggap remeh tentang virus corona ini, karena wabah virus ini sudah menjadi pandemi, kita harus waspada dan kita harus melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, khususnya di wilayah Jawa Barat karena kita merupakan anggota Polri yang mempunyai kewajiban melindungi masyarakat dari segala macam hal yang sifatnya mengganggu,"Tegasnya.

(BACHRIE)

TrendingMore