Iklan

Politik

Pilkades di Tengah Pandemi, Danramil 08/LA Ikut Serta Hadiri Simulasi Dengan Prokes

Thursday, December 3, 2020, December 03, 2020 WAT
Last Updated 2020-12-06T15:30:05Z


BEKASI - WORLD News | Desa Ciantra  menggelar simulasi pelaksanaan Pilkades dengan Protokol Kesehatan (Prokes). Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) gelombang 1 tahun 2020 di Kabupaten Bekasi tinggal menunggu waktu. Berbagai pelatihan dan bimbingan teknis diberikan kepada para penyelenggara pesta demokrasi di tingkat desa ini.

Salah satu persiapan yang dilakukan jelang Pilkades yakni melaksanakan simulasi Pilkades di Kantor Desa Ciantra Kecamatan Cikarang Selatan Kabupaten Bekasi Jawa Barat.


Tujuan pelaksanaan simulasi pelaksanaan Pilkades untuk mengetahui tingkat pemahaman para panitia. Khususnya panitia tingkat desa dalam rangka pelaksanaan kegiatan pada hari pemilihan mulai dari prosedur, surat undangan, daftar pemilih, bilik suara, kotak suara sampai dengan pemenuhan tinta untuk para pemilih yang telah melaksanakan kegiatan dan pemenuhan protokol kesehatan.

Acara Simulasi di hadiri langsung Muspika Muspida, yang di antaranya Camat Cikarang Selatan (Drs Agus Dahlan, MM), Kapolsek Cikarang Selatan (Kompol Sukadi, SH), Danramil 08/LA "Lemah Abang" (Kapten inf U.Aswan Siregar), PJ Kades Ciantra (Usin), Bimaspol Desa Ciantra (Aiptu Karna Sasmita), Babinsa Desa Ciantra (Serda Deni Kurniawan).

Selain itu seperti anggota panitia pilkades dan para Ketua Rw Dan Rt serta kadus Desa Ciantra ikut serta menghadiri acara simulasi tersebut, dalam rangka membantu kedisiplinan acara, Linmas Desa Ciantra pun ikut di hadirkan.


"Ada beberapa catatan dan evaluasi yang sudah di dapatkan dengan simulasi ini, diantaranya adalah tentang penyediaan sarana dalam rangka penggunaan protokol kesehataan seperti tempat mencuci tangan, kemudian masker dan menjaga jarak," Ujar Danramil 08/LA (Kapten inf U.Aswan Siregar).

Kapten Inf U.Aswan berharap dengan simulasi yang dilaksanakan saat ini, panitia Pilkades sudah mendapatkan informasi serta pengalaman untuk pelaksanaan Pilkades pada tanggal 13 Desember mendatang.

"Dengan simulasi yang di lakukan hari ini, kita berharap evaluasi ini akan menjadi catatan seperti sosialisasi kepada masyarakat dan pengetatan terkait protokol kesehatan, oleh sebab itu meminta untuk kerja sama tim kepada semuanya," lanjutnya.

Selain itu Kapten Inf U.Aswan juga berharap dan berupaya agar pelaksanaan Pilkades di Kabupaten Bekasi Khususnya di Kecamatan Cikarang Selatan tidak menjadi klaster baru penyebaran virus Covid-19. 

"Maka panitia pelaksanaan Pilkades akan berkoordinasi dengan seluruh elemen termasuk satgas Covid-19 dari kecamatan dan desa khususnya untuk pemenuhan  protokol kesehatan," tutupnya.

(BACHRIE)

TrendingMore